Tuesday, June 30, 2009

Kelebihan Berbisnis di Internet

1. Pasar Global

Internet adalah jaringan yang mendunia, tidak mengel batas baik budaya maupun wilayah. Apa lagi sekarang ini semakin banyak orang menggunakan internet untuk sekedar mendapatkan informasi atau belajan secara online. Disinilah kemungkinan besar peluang bisnis unuk menjangkau pasar global ada di depan mata, dan target pemasaran luas.

2. Mobilitas Tinggi

Selama mengikuti koneksi internet, kita dapt mengoperasikan bisnis ini dari belahan bumi mana pun.

3. Fleksibel

Kita bisa mengatur jadwal secara bebas sesuai dengan kebutuhan, tanpa dipusingkan dengan beban kerja. Aturan utua yang mengikat kita hanyalah komitmentkita untuk melayani konsumen. Di tidaka ada yang mengawasi cara kerja kita. Kita adalah BOS untuk diri sendiri, jadi, semua keputusan ada ditangan anda.

4. Modal kecil

Artinya tidak 100 % tanpa modal Bisnis online ini tetap saja memerlukan modal, tetapi dengan skala yang jau lebih kecil

5. Bisa dijalankan secara otomatis

Sekali kita sudah menguasai apa yang harus dilakukan setiap hari, kita bisa membuat sistem sehingga tidak perlu melalukan hal yang sama berulang-ulang setiap hari. Kehebatan internet adalah bahwa kita bisa melakukan hampir semua pekerjaan secara otomatis. Ada banyak softwere yang bisa membantu mengotomatiskan berbagai tugas rutin di internet.

6. Minim Biaya Rutin

Tidak banyak biaya rutin yang harus kita keluarkan untuk bisnis online ini. Bahkan untuk jenis bisnis tertentu, biaya rutin hanya sekedar untuk biaya hosting dan biaya domain saja.

7. Tak Perlu Ahli

Siapapun dengan latar belakang apa pun bisa menjalankan bisnis on line ini, dengan syarat mau rajin dan tekun. Yang diperlukan tentu saja kita harus memiliki mindset yang benar sebelum memulai bisnis ini. karena kalau tidak, kita akan terjebak dengan berbai bisnis scam atau penipuan yang juga sering terjadi di internet.

8. Potensi Penghasilan Sangat Besar

Kita bisa dibayar dalam bentuk Dollar, Seperti yang dijelsakan di atas bahwa internet adalah global, maka pembeli atau pelanggang kita bisa berasal dari berbagai plosik dunia.

9. Tidak Pelru Bea Masuk

Selama Produk kita berupa informasi atau digital, dimana bisa dikirim lewat internet atau di download, maka kita tidak dikenakan bea masuk.

0 comments:

Post a Comment